Lazio saat ini berada di posisi empat klasemen dengan koleksi 75 poin, dan sudah dipastikan lolos ke ajang Champions League musim depan. Lazio sendiri saat ini sedang bersaing dalam memperebutkan posisi runner up klasemen bersama dengan Inter Milan yang berada di posisi dua (76 poin) dan Atalanta yang berada di posisi tiga (75 poin).
Performa Lazio sendiri cukup baik belakangan ini. Lazio tercatat selalu memenangkan 2 laga terakhirnya, yakni menang 2-1 saat menghadapi Cagliari dan menang 5-1 saat menghadapi Hellas Verona.
Sementara itu, Brescia saat ini berada di posisi sembilan belas klasemen dengan koleksi 24 poin. Brescia sendiri sudah dipastikan terdegradasi musim depan.
Pasalnya, mereka sudah tidak mungkin bisa mengejar ketinggalan 12 poin dari Genoa yang berada di zona aman.
Performa Brescia sendiri belakangan ini tidak begitu baik. Brescia selalu menelan kekalahan dalam 2 laga terakhirnya, yakni melawan Lecce dengan skor 1-3 dan melawan Parma dengan skor 1-2.
Pada pertemuan pertama dalam giornata ke-18 Serie A musim ini, Lazio mampu mengalahkan Brescia dengan skor 2-1 di Stadio Mario Rigamonti.
Brescia sempat unggul lebih dulu lewat gol Mario Balotelli di menit ke-18. Namun, Lazio mampu membalikkan kedudukan lewat sepasang gol Ciro Immobile di menit ke-42 dan menit ke-90+1.
Dalam 17 pertemuan kedua tim, Lazio jauh lebih unggul dengan meraih 11 kemenangan, sedangkan Brescia hanya meraih 2 kemenangan, dan 4 laga lainnya berakhir imbang.
Jika menilai dari kekuatan kedua tim, Lazio tentu saja akan lebih diunggulkan atas Brescia pada laga ini.
Namun, Lazio tetap tidak boleh meremehkan Brescia yang akan tampil tanpa beban pada laga ini.
Pemain andalan
LAZIO:
Top Skorer: Ciro Immobile (34 gol)
Top Assist: Luis Alberto (15 assist)
Top Rating: Luis Alberto (7,56)
BRESCIA:
Top Skorer: Alfredo Donnarumma (7 gol)
Top Assist: Sandro Tonali (7 assist)
Top Rating: Jesse Joronen (7,01)
Statistik Menarik
- Lazio tak terkalahkan dalam lima pertemuan terakhir melawan Brescia (empat menang, satu imbang).
- Lazio sukses mencetak delapan gol dari tiga pertandingan terakhirnya.
- Brescia menelan empat kekalahan dari lima pertandingan terakhirnya.
- Brescia gagal mencetak gol ke gawang Lazio dalam empat kesempatan dalam lima pertemuan terakhirnya.
Samir Handanovic; Andrea Ranocchia, Diego Godín, Milan Skriniar, Antonio Candreva, Roberto Gagliardini, Marcelo Brozovic, Ashley Young, Christian Eriksen, Lautaro Martínez, Romelu Lukaku.
anager: Antonio Conte. Info pemain Inter Milan: Matías Vecino (cedera), Stefano Sensi (cedera), Stefan de Vrij (cedera). | ||
Napoli: Alex Meret; Elseid Hysaj, Konstantinos Manolas, Nikola Maksimovic, Faouzi Ghoulam, Fabián Ruiz, Piotr Zielinski, Eljif Elmas, José Callejón, Dries Mertens, Lorenzo Insigne.
Manager: Gennaro Gattuso. Info pemain Napoli: David Ospina (cedera), Fernando Llorente (cedera). |
0 komentar:
Posting Komentar